cara membuat sticker ramadhan di whatsapp

Cara Membuat Stiker Ramadhan di Whatsapp Gratis!

Pemerintah telah resmi menetapkan bahwa Puasa Ramadhan tahun 2022 ini jatuh pada hari Minggu, 3 April 2022. Untuk menyambut momen ini, yuk berbagi salam dan ucapan dengan stiker ramadhan di whatsapp.

Untuk kamu yang belum mengetahui bagaimana cara membuat stiker ramadhan di whatsapp, maka kamu bisa menyimak panduan berikut ini agar kamu bisa uptodate dan kirim ucapan selamat ramadhan menggunakan stiker ataupun menggunakan Twibbon Ramadhan.

Adapun cara untuk membuat stiker ramadhan di whatsapp ini memanfaatkan Aplikasi edit photo dan design serta beberapa aplikasi lainnya dari pihak ketiga yang bisa didownload secara gratis di google playstore.

Cara Membuat Stiker Ucapan Ramadhan di Whatsapp

Seperti yang sudah dijelaskan pada artikel Aplikasi Stiker WA Ramadhan, beberapa aplikasi yang bisa digunakan adalah Wemoji, Textstiker, Canva dan Sticker Maker.

Nah, untuk kesempatan kali ini, Teknobgt ini menjelaskan bagaimana cara membuat stiker ramadhan di Canva dan juga sticker maker secara gratis :

Tutorial di Canva

kartu ucapan stiker ramadhan di WA

  1. Pertama-tama kamu bisa download aplikasi canva terlebih dahulu di google playstore untuk perangkat android dan App Store untuk perangkat iOS iPhone.
  2. Setelah canva terinstal di HP kamu, selanjutnya adalah buka aplikasi tersebut dan login menggunakan Gmail
  3. Jika berhasil login dengan akun gmail, maka kamu bisa langsung membuat stiker ucapan ramadhannya dengan cara pilih “Desain” kemudian pilih “Kanvas Kartu Ucapan”
  4. Atau jika masih bingung bisa langsung cari kolom pencarian / search dan ketikkan “Ramadhan Card” maka akan banyak muncul pilihan desain atau template yang bisa kamu gunakan secara gratis dan juga berbayar.
  5. Jika kamu mau buat desain stikernya dari laptop, maka bisa langsung ke link ini www.canva.com/search/templates?q=ramadhan
  6. Lanjut. Pilih template desai kartu ucapannya yang ingin dijadikan sebagai stiker ucapan ramadhan di WA.
  7. Kamu juga bisa memasukkan foto kamu sendiri dengan cara import dari galeri.
  8. Mulai edit desainnya sesuai selera dan setelah selesai kamu bisa simpan desainnya dan download ke memori hp.

Tutorial di Sticker Maker

aplikasi sticker maker for whatsapp

  1. Pertama download aplikasi stiker maker dari playstore, setelah selesai terinstal bisa langsung “Create a New Sticker Pack”
  2. Beri nama di folder dan akan muncul 30 tiles, ketuk salah Saturday Tambahkan gambar atau foto dari galeri HP
  3. Mulai edit seperti memotong gambar menggunakan fitur Freehand atau Cut Square atau Cut Circle
  4. Kamu juga bisa tambahkan teks ucapan ramadhan ke stiker yang sedang dibuat
  5. Untuk Add to Whatsapp, minimal stiker yang kamu buat adalah 3 macam dan akan muncul notifikasi beruka konfirmasi saat menambahkan stiker ke whatsapp. Kamu bisa pilih “Setuju”

Setelah kamu berhasil menambahkan stiker ucapan ramadhan ke whatsapp, maka akan secara otomatis muncul saat kamu membuka koleksi stiker di aplikasi whatsapp kamu.