paket spotify premium baru

Paket Langgangan Spotify Premium Yang Baru Ini 10 Kali Lipat Lebih Murah!

Spotify diberitakan saat ini sedang mengujicoba paket belangganan terbaru yang diklaim 10 kali lipat lebih murah dari yang sebelumnya. Rencananya paket baru ini akan menggabungkan layanan gratis spotify dengan layanan premiumnya.

Sebagai informasi bahwa saat ini harga Paket belangganan Spotify premium adalah sekitar Rp 144.000, sedangkan untuk paket terbaru yang sedang diujicoba ini harganya sekitar $0.99 atau Rp 14 ribuan saja. Ini sangat jauh lebih murah jika dibandingkan dengan paket premium sebelumnya.

Dilansir dari lama The Verge (6/08/2021), Nama paket berlangganan terbarunya ini adalah Spotify Plus. Lalu fitur apa yang membedakan dari Paket Spotify Premium dengan Spotify Plus ini? hal yang paling menonjol perbedaannya adalah di paket yang lebih murah ini Spotify tetap menambahkan iklan di sela lagu-lagu yang diputar oleh pelanggannya.

Meski seperti itu, fitur-fitur unggulan dari paket Spotify plus ini tidak kalah menarik, diantaranya adalah :

  1. Bisa melewati trek lagu yang ingin didengar (diakun free ada batasan jumlah lewati lagu dari daftar putar).
  2. Bebas memilih lagu yang ingin didengar/dimasukkan dalam playlist.

Fitur tersebut tentu sangat membedakan dengan akun spotify gratis, karena di akun gratis itu kamu akan dibatasi melewati trek lagu sebanyak 6 kali dalam 1 jam dan tidak bisa secara bebas memasukkan lagu ke dalam playlist.

Meski sudah melakukan ujicoba paket berlangganan spotify lebih murah ini, Pihak Spotify mengatakan bahwa tidak ada jaminan akan merilis secara publik. Hal ini sepertinya akan melihat antusias dari pengguna Spotify dan ini juga sering dilakukan oleh tim dari Spotify melakukan ujicoba fitur-fiturnya.

Note: Harga diatas adalah bukan harga di Indonesia, karena paket belangganan Spotify premium di Indonesia itu mulai dari Rp 49.900/bulannya.