ilustrasi macbook 2021
Ilustrasi MacBook Pro Terbaru (foto:macrumors.com)

Apple Akan Luncurkan 2 Tipe MacBook Pro Baru Tahun Depan

Banyak yang mengabarkan bahwa tahun depan Apple rencananya akan memperkenalkan dua MacBook Pro yang menggunakan layar mini LED. Kedua perangkatnya ini dirancang ulang mulai tahun depan.

Seperti yang dikatakan si “Ahli Apple”, Ming-Chi Kue (Analis industri teknologi) bahwa Apple melakukan transisi ke panel mini LED akan lebih cepat dibandingkan rencana semula, seperti diberitakan laman 9to5mac, dikutip Kamis.

MacBook Pro ini akan menjadi perangkat Apple pertama yang didukung oleh layar mini LED alasannya karena pertumbuhan dan tingkat adopsinya lebih tinggi dibandingkan iPad.

Sebagai informasi tambaha, Layar Mini LED adalah lampu latar untuk menyinari layar LCD, teknologi ini memiliki kemampuan untuk menghasilkan tampilan yang mirip Layar OLED. Mini LED membuat layar lebih terang, daya efisien dan risiko rendah terbakar.

Setelah MacBook Pro, Apple akan kembali mendesain ulang MacBook Air pada tahun 2020 dengan menggunakan teknologi layar mini LED versi harga yang lebih terjangkau.

Si Ahli Apple itu memprediksi bahwa Apple akan mengirimkan sekitar 10 juta hingga 12 juta unit perangkat dengan mini LED sepanjang 2021. Pengiriman unit MacBook juga diprediksi akan ada peningkatan menjadi 30-35 Juta unit per tahun atau naik hingga 100 persen, ini karena Apple Silicon dan rancangan baru pada perangkat MacBook tersebut.