harga paket internet wifi indihome

Daftar Harga Paket Internet Wifi Indihome Terbaru dan Biaya Pasangnya

Jaringan fiber optik dari PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk. menjadi andalan Indihome untuk menghadirkan layanan internet rumah berkualitas dengan kecepatan hingga 300Mbps, Nah dibawah ini daftar harga paket indihome terbaru.

Daftar harga paket internet wifi indihome terbaru ini teknobgt rangkum dari sumber resmi yaitu website indihome. Dibuat agar para calon pelanggan indihome yang ingin melakukan pemasangan baru bisa membandingkan terlebih dahulu paket mana yang cocok untuk dipilih.

Oiya, proses daftarnya juga sekarang bisa lebih mudah lho, seperti tutorial tentang cara daftar indihome via aplikasi yang mana dari situ dicek terlebih dahulu apakah wilayah rumahmu sudah ada jalur indihomenya atau belum. Tapi, sebelum itu kamu bisa cek daftar harga paket indihome internet only ataupun yang sepaket dengan internet tv.

Daftar Harga Paket Indihome

paket indihome terbaru

Paket 2P (Internet+Phone)

Paket bundle ini berupa internet dan telepon rumah, yang mana terdapat beberapa pilihan tergantung kecepatannya. Paket ini diberi nama Paket 2P Internet Phone Digital Channel 2021, dengan pilihan kecepatannya sebagai berikut :

  1. Kecepatan Up to 20Mbps : Rp 275.000/bulan
    • Cocok digunakan untuk 3 – 5 perangkat sekaligus
    • Gratis telepon rumah 100 menit
  2. Kecepatan Up to 30Mbps : Rp 315.000/bulan
    • Cocok digunakan untuk 5 – 7 perangkat sekaligus
    • Gratis telepon rumah 100 menit
  3. Kecepatan Up to 40Mbps : Rp 385.000/bulan
    • Cocok digunakan untuk 7 – 10 perangkat sekaligus
    • Gratis telepon rumah 100 menit
  4. Kecepatan Up to 50Mbps : Rp 445.000/bulan
    • Cocok digunakan untuk 10 – 12 perangkat sekaligus
    • Gratis telepon rumah 100 menit
  5. Kecepatan Up to 100Mbps : Rp 795.000/bulan
    • Cocok digunakan untuk 12 – 18 perangkat sekaligus
    • Gratis telepon rumah 100 menit

Paket 3P (Internet+TV+Phone)

Paket bundle ini berupa internet, telepon rumah dan channel TV interaktif (indihome android box tv) yang mana terdapat beberapa pilihan tergantung kecepatannya. Paket dan gimmick 3P Internet Phone TV ini ada 3 pilihan sesuai kecepatan internetnya :

  1. Kecepatan Up to 30Mbps : Rp 385.000/bulan
    • Cocok untuk 5 – 7 perangkat sekaligus
    • Telepon Rumah 50 Menit
    • 109 Channel
  2. Kecepatan Up to 50Mbps : Rp 615.000/bulan
    • Cocok untuk 10 – 12 perangkat sekaligus
    • Telepon Rumah 50 Menit
    • 109 Channel + termasuk channel TV favorit Usee-TVGO, Catchplay+, iflix, vidio dan MolaTV
  3. Kecepatan Up to 100Mbps : Rp 965.000/bulan
    • Cocok untuk 12 – 18 perangkat sekaligus
    • Telepon Rumah 50 Menit
    • 109 Channel + termasuk channel TV favorit Usee-TVGO, Catchplay+, iflix, vidio , IndiMovie 2 dan MolaTV

Nah itulah daftar tarif paket wifi indihome terbaru yang bisa kamu pilih. Sedangkan untuk biaya pemasangan indihome ada perubahan mulai 5 Agustus 2021, yaitu kebijakan pembayaran uang jaminan deposit dan biaya pasang untuk pelanggan baru akan dihapuskan.

Sebagain ganti uang jaminan dan biaya pasang itu, maka pelanggan baru Indihome ini hanya akan dikenakan biaya registrasi sebesar Rp 500.000 + PPN 10 persen jadi totalnya Rp 550.000 untuk semua jenis paket. Informasi perubahan biaya pemasangan ini kami dapatkan dari instagram @indihome.bpn. Hubungi Call Center Indihome jika ingin mendapatkan informasi secara lengkapnya.

Harap diingat dan harus hati-hati bahwa Telkom tidak menerima pembayaran secara tunai kepada siapapun yang datang mengatasnamakan Telkom kecuali datang langsung ke Plaza Telkom terdekat. Atau bisa cek di artikel Cara Pembayaran Biaya Pasang dan Tagihan Indihome untuk mengetahui secara detailnya.